Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manchester United tak lagi perlu merasa khawatir dengan situasi penyerang sayap mereka, Alexis Sanchez.
Tim asuhan Jose Mourinho tak membawa serta Alexis Sanchez saat bertolak ke Amerika Serikat pada 15 Juli 2018 untuk memulai rangkaian tur pramusim.
Sanchez tak bisa mengikuti tur pramusim di Amerika Serikat karena masalah visa.
Pada Februari 2018, Sanchez dijatuhi hukuman terkait masalah pajak saat masih membela Barcelona dan ia masih menjalani penangguhan hukuman tahanan selama 16 bulan.
Hal ini membuat Sanchez tak mendapat izin masuk ke Amerika Serikat dan bergabung dengan skuat Manchester United.
(Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung ICC 2018 di TVRI - Pemanasan Para Klub Raksasa)
Alexis Sanchez’s last training session in Manchester. Looks like he’s got his Visa sorted! #mufc [Ig] pic.twitter.com/GPnaoUaaNt
— United Xtra (@utdxtra) July 19, 2018
Situasi ini sepertinya telah berubah jika melihat unggahan terbaru Sanchez di akun Instagram miliknya.
"Latihan terakhir di Manchester. Segera menyusul," tulis Sanchez di akun Instagram.
Sanchez lalu membubuhkan bendera Amerika Serikat di unggahan tersebut.
(Baca Juga: Jose Mourinho Mulai Ubah Sikap terhadap Sang Anak Tiri di Manchester United)
Ia seolah memberi tahu bahwa masalah visanya kini sudah rampung dan ia siap bergabung dengan anggota skuat Manchester United yang lain.
Situasi terbaru ini tentu menjadi angin segar bagi Manchester United.
(Baca Juga: Manchester United Alami 3 Masalah Besar Jelang Musim 2018-2019)
Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, sempat begitu sedih saat tahu Alexis Sanchez tak bisa bergabung.
"Saya harap Alexis Sanchez bisa bergabung dengan kami karena akan sangat penting untuk berlatih bersamanya," ucap Mourinho.