Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masih Gigih, Chelsea Bertahan pada Lingkup Cinta Segitiga dengan Klub dan Pesepak Bola Inggris Ini

By Scholastica Novena M.P.K - Kamis, 31 Agustus 2017 | 16:19 WIB
Aksi perayaan gol gelandang Everton, Ross Barkley, seusai menjebol gawang Liverpool pada duel Liga Inggris di Goodison Park, 19 Desember 2016. (OLI SCARFF / AFP)

Meski telah mengalami penolakan, Chelsea masih meneruskan pengejaran pada gelandang Everton, Ross Barkley.

Pada hari terakhir bursa trasfer musim panas 2017, masa depan Ross barkley masih dalam ketidakpastian.

Masa abdi Barkley di Everton tinggal 12 bulan dan pesepak bola Inggris itu tidak berniat melakukan perpanjangan kontrak.

Barkley pun kini dikabarkan tengah digilai oleh Chelsea, yang telah menawarnya dengan harga 25 juta pounds namun ditolak oleh Everton.

Penolakan Everton tersebut tidak menciutkan nyali Chelsea untuk kembali meminang Barkley.

Namun, sang incaran ternyata telah menjatuhkan pilihan pada Tottenham Hotspur sebagai klub baru yang akan ia bela.

"Chelsea sangat menginginkan Ross Barkley tapi kami tahu dia sangat berharap bisa bekerja untuk Mauricio Pochettino (Spurs)," ujar James Weir, jurnalis Sky Sports.

Tottenham Hotspur memang mengincar Barkley juga dan menjadi rival Chelsea dalam perebutan tersebut.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Star, klub berjuluk Lilywhites itu belum melakukan pergerakan lebih lanjut untuk Barkley.

Sempat dikabarkan bahwa Spurs kekurangan dana untuk membeli pemain dengan harga tinggi.

Sang gelandang dibanderol 40 juta pounds oleh Everton, di mana Spurs dan Chelsea merasa keberatan untuk memenuhi.

Tak hanya tentang harga, Spurs pun kini mempertimbangkan kondisi Barkley yang mengalami cedera hamstring.

Padahal Barkley ingin sekali bergabung dengan klub asuhan Pochettino itu.

Namun Spurs dikabarkan pula sedang mengincar gelandang Barcelona, Andre Gomes.

Di lain kubu, meski Chelsea juga melirik Danny Drinkwater, namun ketertarikan The Blues pada barkley tidak akan menyusut.

Jika Barkley belum terjual hingga batas waktu penutupan bursa transfer, maka Everton pada Januari 2018 mau tak mau harus menerima harga penebusan sang gelandang serang yang menurun.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P