Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alexis Sanchez Segera Kembali ke Lapangan Hijau

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 27 Desember 2018 | 18:49 WIB
Pemain sayap Manchester United, Alexis Sanchez, dalam laga melawan Newcastle United di Liga Inggris ( MANUTD.COM )

Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengatakan, bahwa salah satu pemainnya, Alexis Sanchez, akan segera kembali bermain dalam waktu dekat.

Alexis Sanchez mengalami cedera hamstring sejak November 2018 dan diperkirakan baru akan kembali bermain pada pertengahan Januari 2019.

(Baca Juga: Real Madrid Akan Korbankan Isco dan Matteo Kovacic Demi Eden Hazard)

Ole Gunnar Solskjaer membeberkan kondisi Sanchez saat ini makin membaik.

"Alexis sudah kembali bergabung dengan tim," kata Solskjaer.

(Baca Juga: Rencana Real Madrid Angkut Eden Hazard Bisa Mulus Asalkan Adiknya Pindah Klub)

"Dia menjalani dua hari sesi latihan kebugaran dengan baik, semoga dia sudah bisa berlatih lagi dengan bola. Alexis jelas bisa masuk tim pada laga versus Newcastle," tuturnya.

Penampilan Alexis sendiri kurang impresif karena dihambat cedera. Dia hanya mencetak satu gol sejak turun di Piala FA pada April 2018.

Solskjaer tetap antusias untuk bekerja sama dengan eks pemain Barcelona dan Arsenal itu.

(Baca juga: Boxing Day Liga Australia, Eks Bek Liverpool Gagal Rasakan Kemenangan setelah Sempat Unggul)

"Saya belum bisa bicara detail, tetapi saya tahu dia berlatih pada libur Natal dan ingin segera merumput," ucap pria asal Norwegia ini.

"Alexis adalah pencinta kerja," tutur Solskjaer melanjutkan.

(Baca juga: Indikasi Ezra Walian Makin 'Dekat' dengan Persija untuk Musim 2019)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

BOLASPORT.COM - Mantan pelatih timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini, membeberkan pelarangan menghadiri acara Mata Najwa oleh petinggi PSSI. Fakhri Husaini, mantan pelatih timnas U-16 Indonesia, menjadi bintang tamu dalam acara Mata Najwa yang live di Trans 7, Rabu (28/11/2018). Dalam acara yang bertajuk "PSSI Bisa Apa Jilid 1" itu, Fakhri Husaini datang untuk memberikan tanggapan soal dugaan pengaturan skor di kompetisi sepak bola Indonesia. Sebagai pelatih timnas U-16, Fakhri berbicara soal pengaruh pengaturan skor terhadap pemain-pemain muda masa depan Indonesia. Akan tetapi, sebelum menghadiri acara tersebut, ada pihak yang melarang Fakhri muncul di televisi. #fakhrihusaini #fakhri #husaini #pssi #pssibisaapa #matanajwa

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P