Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada babak pertama, gol tunggal Harry Kane membawa Tottenham Hotspur untuk sementara unggul atas Wolverhampton Wanderers.
Tottenham Hotspur harus menjamu Wolverhampton Wanderers pada laga pekan ke-20 Liga Inggris, Sabtu (29/12/2018).
Laga ini menjadi penting bagi Tottenham yang berniat mendekatkan diri ke puncak klasemen sementara Liga Inggris.
Bermain di hadapan pendukung sendiri di Stadion Wembley, Tottenham lebih menguasai jalannya laga.
(Baca Juga: Cristiano Ronaldo Buat Juventus Sadar akan Satu Hal Penting)
Skuat asuhan Mauricio Pochettino menguasai bola hingga 68 persen.
Mereka juga lebih dominan soal tendangan ke arah gawang, 10 berbanding 3 kali.
Dari jumlah tersebut, Tottenham 3 kali menembak tepat sasaran, sedangkan Wolverhampton tak ada yang tepat sasaran.
Spurs memainkan kuartet utama mereka di lini depan. Harry Kane dan Son Heung-min disokong oleh Dele Alli dan Christian Eriksen.
Harry Kane pula yang kemudian membuka skor bagi tuan rumah.
Tendangan keras kaki kiri Kane pada menit ke-22 gagal dibendung Rui Patricio, Spurs unggul 1-0.
An absolute boMBE from Harry Kane. pic.twitter.com/uu3MEoRzJR
— Joe Crann (@YesWeCrann) 29 December 2018
Ini jadi satu-satu gol pada babak pertama hingga wasit meniup peluit tanda turun minum.
Tottenham 1-0 Wolves (Harry Kane 22')
Susunan pemain Tottenham Hotspur vs Wolverhampton Wanderers:
Tottenham Hotspur (4-2-3-1): 1-Hugo Lloris; 2-Kieran Trippier, 4-Toby Alderweireld, 6-Davinson Sanchez, 33-Ben Davies; 8-Harry Winks, 17-Moussa Sissoko; 7-Son Heung-min, 23-Christian Eriksen, 20-Dele Alli; 10-Harry Kane
Pelatih: Mauricio Pochettino
Wolverhampton (3-4-3): 11-Rui Patricio; 5-Ryan Bennett, 15-Willy Boly, 16-Conor Coady; 2-Matt Doherty, 8-Ruben Neves, 32-Dendoncker, 19-Jonny Castro; 37-Adama Traore, 9-Raul Jimenez, 7- Ivan Cavaleiro
Pelatih: Nuno Espirito Santo
Baca juga artikel menarik lainnya: