Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Liverpool FC, Juergen Klopp mengatakan bahwa dia tidak akan memprioritaskan pertemuan dengan Manchester City di Liga Champions ketimbang laga versus Crystal Palace pada lanjutan Liga Inggris.
Liverpool FC akan bertamu ke markas Crystal Palace di Stadion Selhurst Park, Sabtu (31/3/2018).
(Baca juga: Kalah dari Brasil, Bintang Real Madrid Ini Serang Kompatriotnya Usai Laga)
Mereka lalu akan bersua Manchester City pada leg pertama perempat final Liga Champions di Anfield, Rabu (4/4/2018).
Menurut Juergen Klopp, Liverpool tak akan mengesampingkan laga versus Palace demi bersiap melawan Manchester City.
"Pertandingan Crystal Palace berlangsung pada akhir pekan ini. Manchester City memang penting, tetapi bukan sekarang," kata Klopp, dilansir BolaSport.com dari ESPN.
"Kami akan bertemu Crystal Palace dengan intensitas dan konsentrasi," tuturnya.
Menurut Klopp, pertandingan melawan Crystal Palace pun bisa berperan menentukan kelolosan Liverpool ke Liga Champions musim depan.
(Baca juga : Gareth Bale Siap Mendarat ke Old Trafford Sebelum September 2018?)
"Untuk pemain dan pelatih Liverpool, semua pertandingan ada hubungannya dengan lolos ke Liga Champions," tutur Klopp.