Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester City Vs Liverpool - Penjelasan soal Teknologi Garis Gawang yang Gagalkan Gol Liverpool di Babak Pertama

By Bagas Reza Murti - Jumat, 4 Januari 2019 | 04:16 WIB
Gelandang Manchester City, Fernandinho (tengah), berduel dengan pemain Liverpool FC, Andrew Robertson (kiri) dan Jordan Henderson, dalam laga Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester pada 3 Januari 2018. (TWITTER.COM/MANCITY)

Sebuah momen kontroversial terjadi saat laga Manchester City Vs Liverpool di Etihad Stadium pada lanjutan Liga Inggris pekan ke-21, Kamis (3/1/2019) atau Jumat dini hari WIB.

Liverpool sejatinya mampu unggul terlebih dahulu jika saja wasit mengesahkan sebuah gol yang terjadi pada menit ke-18.

Berawal dari umpan terobosan Mohamed Salah kepada Sadio Mane, winger Senegal yang tinggal berhadapan dengan Ederson Moraes melakukan tembakan yang hanya menerpa tiang.

Bola lantas dibuang oleh John Stones namun bola malam berbalik ke arah gawang karena mengenai Ederson. Namun sebelum bola masuk, Stones masih bisa membuang bola keluar.

Dalam tayangan ulang, terlihat sebagian besar bola sudah masuk ke dalam gawang namun wasit tidak mengesahkan bola masuk ke gawang.

Baca Juga:

Bola sebagian masuk, namun tidak dinyatakan gol?

Wasit yang memimpin pertandingan, Anthony Taylor tidak menyatakan bola masuk ke gawang, karena memang faktanya bola tidak sepenuhnya masuk.

Baca Juga:

Liga Inggris menggunakan teknologi garis gawang (Goal-line technology) dan melalui keputusan tersebut, sang wasit menyatakan jika bola belum benar-benar melewati garis.