Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kiper andalan Manchester United, David de Gea, masih menjadi kandidat terkuat peraih Golden Gloves atau Sarung Tangan Emas Liga Inggris.
Kiper andalan Manchester United, David De Gea mengungkapkan keinginannya untuk meraih Golden Gloves musim ini.
"Saya akan senang sekali untuk menerimanya (Golden Gloves), tidak hanya musim ini, namun juga musim-musim selanjutnya," ucap De Gea kepada laman resmi Manchester United, Januari 2018 lalu.
Sepanjang musim ini, De Gea sudah melakukan 16 clean-sheets, catatan itu mengungguli kiper Manchester City, Ederson dengan 14 kali.
Selain itu, penjaga gawang internasional Spanyol juga di atas kiper Tottenham Hotspur, Hugo Lloris dan kiper Chelsea, Thibaut Courtois yang masing-masing mencatatkan 13 kali clean-sheets.
(Baca Juga: Drama Rumit James Rodriguez, Real Madrid, Bayern Muenchen, dan Uang Rp 710 Miliar)
Mengingat Liga Inggris hanya tersisa tujuh pertandingan lagi, David de Gea menjadi kandidat kuat peraih Golden Gloves atau penghargaan bagi penjaga gawang terbaik Liga Inggris.
De Gea akan memperbesar peluangnya untuk meraih Golden Gloves ketika Manchester United menjamu City di Old Trafford pada Sabtu, (4/7/2018).
Jika De Gea berhasil menjaga gawang MU tanpa kemasukan, selain dapat menunda kubu rival meraih trofi, kiper 27 tahun juga dapat menjaga peluang untuk meraih penghargaan yang diingkannya.
Sang pemain beranggapan bahwa penghargaan itu akan menggambarkan betapa kuatnya sektor lini pertahanan Setan Merah.