Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Di Tengah Badai Eksodus, Nasib Satu Bek Manchester United Dipastikan Aman

By Sri Mulyati - Sabtu, 28 Juli 2018 | 15:44 WIB
Winger Liverpool FC, Mohamed Salah (kiri), berduel dengan bek Manchester United, Eric Bailly, dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 10 Maret 2018. ( OLI SCARFF/AFP )

Manchester United akan kembali menjual beberapa pemain bertahan untuk mendapatkan pengganti yang lebih mumpuni.

Daley Blind sudah Manchester United pulangkan ke Ajax Amsterdam pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Matteo Darmian dikabarkan akan segera berlabuh ke klub raksasa Liga Italia, Juventus.

Akan tetapi, tak semua pemain bertahan Manchester United akan mengikuti jejak Blind dan Darmian.

Eric Bailly, contohnya, tak perlu mengkhawatirkan nasibnya di Manchester United musim depan.

(Baca Juga: Tarif Endorse Cristiano Ronaldo Lebih Besar daripada Gajinya di Juventus)

Dilansir BolaSport.com dari Manchester Evening News, pihak klub telah memberitahu Bailly bahwa ia tidak akan dijual untuk saat ini.

Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, masih mempercayakan jantung pertahanan mereka kepada Bailly.

Berbeda dengan Blind dan Darmian, Bailly memang lebih sering bermain bersama Manchester United musim lalu.

(Baca Juga: Chelsea Akan Segera Dapat 2 Pemain Calon Buangan Juventus)

Ia bermain sejak menit awal pada 11 kesempatan di Liga Inggris musim lalu.

Cedera membuat Bailly harus beristirahat cukup lama dan tak bisa membela Manchester United dalam sejumlah laga.

(Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung ICC 2018 di TVRI - Pemanasan Para Klub Raksasa)

Kini Bailly sudah pulih dan bergabung dengan skuat Manchester United untuk tur pramusim di Amerika Serikat.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P