Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Curhat Pelatih Arsenal Terkait Komitmen Pemain

By Scholastica Novena M.P.K - Rabu, 6 September 2017 | 16:47 WIB
Manajer Arsenal, Arsene Wenger, mendampingi anak-anak asuhnya dalam laga Liga Inggris kontra Leicester City di Stadion Emirates, London, pada 11 Agustus 2017. (IAN KINGTON/AFP)

Meski bursa transfer telah tutup, bukan berarti klub-klub yang belum berhasil menggaet pemain incaran akan berdiam diri.

Salah satu pemain Arsenal, Alexis Sanchez, hingga kini masih diincar oleh Manchester City.

Tutupnya bursa transfer musim panas tak membuat klub asuhan Pep Guardiola itu melepas Sanchez begitu saja.

City akan kembali mengincar striker Arsenal pada Januari 2018, dalam bursa transfer musim dingin.

Dilansir BolaSport.com dari The Sun, pelatih Arsenal, Arsene Wenger, menduga bahwa pemain bintangnya akan kembali dihubungi City pada Oktober.

"Yang terjadi sekarang adalah bursa transfer ditutup. Pada September kami akan baik-baik saja," ujar Wenger.


Reaksi pelatih Arsenal, Arsene Wenger, dalam partai Liga Inggris di kandang Liverpool, Anfield, 27 Agustus 2017.(ANTHONY DEVLIN/ AFP)

"Para pemain yang dihubungi pada bulan Oktober mulai berpikir: 'Ke mana saya pergi pada bulan Januari?'" ujar pelatih asal Prancis itu.

Bagi Wenger, pemikiran semacam itu bukan cara seorang pemain untuk bergabung dengan klub sepak bola.

"Kami di sini untuk menghibur orang," ucap Wenger menegaskan.