Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Swansea City, Paul Clement, mengaku gembira skuatnya bisa kedatangan gelandang muda milik Bayern Muenchen, Renato Sanches. Namun, tidak ada jaminan tempat utama bagi pemain berusia 20 tahun itu.
Renato Sanches didatangkan Swansea City dengan status pinjaman selama satu musim.
Swansea mendapatkan tanda tangan pemain muda terbaik di Piala Eropa 2016 itu, meski banyak klub besar Eropa yang tertarik untuk meminangnya.
Klub-klub besar tersebut adalah AC Milan, Chelsea, dan Liverpool.
Meski begitu, manajer Swansea, Paul Clement, tidak memberikan jaminan kepada pemain asal Portugal itu untuk bisa dengan mudah mendapat satu tempat di tim utama.
"Tidak ada jaminan bagi Sanches, begitu juga dengan pandangan Bayern. Ia harus menunjukkan prestasi untuk bisa menjadi bagian dari tim utama," ucap Clement kepada BBC.
(Baca Juga: Impian Indonesia ke Piala Dunia Bisa Menjadi Kenyataan Jika Hal Ini Terealisasi)
"Saya senang dengan transfer Sanches, tetapi saya membawa dirinya ke sini untuk memberikan kontribusi," katanya.
Sanches rela bergabung dengan Swansea karena masa depannya di Bayern tidak menentu.
Ia kesulitan mendapatkan kesempatan bermain, ditambah banyaknya gelandang berkualitas yang bergabung dengan Bayern.