Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebelum Mane Vs Salah, Si Bengal dan Kapten Liverpool Pernah Alami Pertengkaran Serupa

By Kautsar Restu Yuda - Senin, 30 Juli 2018 | 16:53 WIB
Mohamed Salah dan Sadio Mane melakukan pemanasan jelang duel tandang Liverpool di kandang Manchester United, Old Trafford, 10 Maret 2018. ( OLI SCARFF/AFP )

Sebelum insiden perselisihan Mohamed Salah dan Sadio Mane, Liverpool pernah mengalami hal serupa yang melibatkan pemain bengal, Mario Balotelli dengan kapten Jordan Henderson.

Mario Balotelli terlibat sebuah insiden dengan kapten Jordan Henderson pada tiga tahun lalu.

Kejadian tersebut terjadi saat Liverpool tengah menghadapi Besiktas pada laga leg I babak 32 besar Liga Europa di Anfied, Liverpool, Kamis (19/2/2015).

Pada menit ke-85, Liverpool mendapat hadiah tendangan penalti setelah Jordan Ibe dilanggar di kotak penalti.

Eksekutor nomor satu Liverpool adalah Jordan Henderson.

Kala Henderson berniat mengeksekusi, Mario Balotelli mengambil bola dan mengambil kesempatan tersebut.

Henderson dan Daniel Sturridge dibuat bingung dengan sikap Balotelli.

(Baca Juga: Julen Lopetegui Inginkan Seorang 'Pembunuh' di Sektor Depan, Bagaimana Nasib Benzema-Bale?)

Gelandang asal Inggris itu sempat beberapa kali menunjukkan gestur tidak senang dengan sikap Balotelli.

Namun, ia membiarkan striker asal Italia itu mengeksekusi peluang tersebut.

Balotelli berhasil menjalankan tugas dan Liverpool menang 1-0 atas tim tamu.

(Baca Juga: Gol Salto Bintang Gres Liverpool Tak Membuat Gary Neville Mau Meminta Maaf )

Kejadian tersebut kemudian terulang pada laga International Champions Cup 2018 melawan Manchester United di Michigan Stadium, Michigan, Amerika Serikat, Sabtu (28/7/2018) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Insiden tersebut melibatkan dua pemain andalan Liverpool, Sadio Mane dan Mohamed Salah.

Hal ini terjadi saat Mohamed Salah dilanggar Demetri Mitchel di area terlarang pada menit ke-28.

Wasit akhirnya menunjuk penalti. Salah langsung mengambil bola dan bersiap mengambil tendangan penalti.

Namun, Sadio Mane memutuskan ia yang mengambil tendangan penalti usai menjadi eksekutor penalti saat melawan Manchester City pada laga sebelumnya.

Salah sempat terlibat perdebatan dengan Mane , sebelum ia mundur setelah James Milner memisahkan keduanya.

Sadio Mane akhirnya berhasil mengeksekusi penalti dan memasukkan bola ke gawang Lee Grant.

(Baca Juga: Miliki 3 Neymar Senilai Rp 6,6 Triliun Terasa Begitu Dekat bagi Real Madrid)

Ia kemudian langsung menghampiri Salah dan berkata," Mo, ini untuk kamu," seperti dikutip BolaSport.com dari Metro.

Pada laga tersebut Liverpool menang 4-1 atas tim Iblis Merah.

(Baca juga: Dosa Barcelona terhadap AS Roma Seharga Lionel Messi)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P