Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Stoke City Vs Manchester United, Pemain Setan Merah Ini di Ambang Rekor

By Sri Mulyati - Jumat, 8 September 2017 | 11:43 WIB
Gelandang Manchester United, Henrikh Mkhitaryan (kanan), berduel dengan pemain West Ham United, Pedro Obiang, dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 13 Agustus 2017. (OLI SCARFF/AFP)

Manchester United akan menghadapi partai cukup tangguh di kandang Stoke City pada lanjutan Liga Inggris musim 2017-2018, Sabtu (9/9/2017).

Tim asuhan Mark Hughes tersebut berpeluang merusak rekor sempurna tiga kemenangan beruntun Setan Merah di awal musim ini.

Paul Pogba dkk. gagal memetik kemenangan dalam empat musim terakhir kala menghadapi klub berjuluk The Potters tersebut di bet365 Stadium.

Akan tetapi, salah satu pemain Manchester United justru berpeluang mencatat rekor pada pertandingan tersebut.

Apiknya penampilan Henrikh Mkhitaryan sejak awal musim membuat ia menjadi salah satu andalan Mourinho di lini tengah United.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Siaran Langsung Liga Inggris Pekan Ini, Dua Big Match Menanti)

Dengan torehan lima assist di Liga Inggris, Mkhitaryan berpeluang menyejajarkan diri dengan Thierry Henry dan Cesc Fabregas.

Kedua pemain tersebut sanggup membukukan enam assist hanya dalam empat laga Liga Inggris.

Henry melakukannya pada musim 2004-2005 bersama Arsenal.

Sedangkan Fabregas justru melakukannya kala sang pemain kembali ke Liga Inggris bersama Chelsea musim 2014-2015.