Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klopp Sesali Man City Tak Unggul 6-0 atas Man United pada Babak Pertama

By Septian Tambunan - Selasa, 10 April 2018 | 06:16 WIB
Manajer Liverpool FC, Juergen Klopp, berbicara dalam konferensi pers di City Football Acedemy, Manchester, Inggris pada 9 April 2018. (PAUL ELLIS/AFP)

Manajer Liverpool FC, Juergen Klopp, berbicara dalam konferensi pers menjelang laga leg kedua perempat final Liga Champions kontra Manchester City di Stadion Etihad, Selasa (10/6/2018) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB. Klopp pun memantau penampilan terakhir Man City.

Saat ini Liverpool FC unggul agregat 3-0 atas Manchester City berkat kemenangan pada pertemuan pertama di Stadion Anfield.

Tiga gol The Reds pada 4 April lalu dibukukan oleh Mohamed Salah (menit ke-12), Alex Oxlade-Chamberlain (20'), dan Sadio Mane (31').

Namun, Juergen Klopp menolak jemawa.

(Baca Juga: Untuk Kali Pertama Wenger Keluarkan Aubameyang, Ini Alasannya)

Pelatih berusia 50 tahun ini pun berharap pasukannya tetap menggempur Man City seperti pada leg pertama.

"Kami harus kembali menampilkan performa terbaik," kata Juergen Klopp seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi UEFA.

"Pertandingan ini tentang bagaimana tampil stabil, berani, penuh energi, dan mencoba untuk memberikan mereka masalah sebanyak mungkin," ucap Klopp lagi.


Pelatih Liverpool FC, Juergen Klopp (kiri), bersalaman dengan Alex Oxlade-Chamberlain seusai laga leg pertama perempat final Liga Champions kontra Manchester City di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris pada 4 April 2018.(ANTHONY DEVLIN/AFP)

Seusai tumbang di tangan Liverpool, Manchester City kembali menelan kekalahan 2-3 dari Manchester United dalam partai Liga Inggris di Stadion Etihad, Sabtu (7/4/2018).