Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saking Cintanya pada Napoli, Marek Hamsik Berani Tolak Tawaran Dua Raksasa Italia!

By Taufan Bara Mukti - Kamis, 7 September 2017 | 20:26 WIB
Kapten Napoli, Marek Hamsik, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Juventus dalam laga Serie A di Stadion San Paolo, Naples, Italia, pada 2 April 2017. (CARLO HERMANN/AFP)

Gelandang sekaligus kapten Napoli, Marek Hamsik, mengaku akan mengakhiri kariernya di Napoli.

Kapten Napoli dan timnas Slovakia, Marek Hamsik, menghabiskan 10 tahun di Napoli.

Kesetiaan Hamsik pada Napoli diakui oleh mantan agennya, Mino Raiola.

Menurut Raiola, Hamsik bakal setia dengan Napoli hingga akhir hidupnya.


Gelandang Real Madrid, Casemiro (kanan), berupaya menahan laju gelandang Napoli, Marek Hamsik, saat kedua tim bentrok di laga 16 besar Liga Champions 2016-2017 di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada 15 Februari 2017.(JAVIER SORIANO/AFP)

Hamsik sempat menolak tawaran dari tim-tim besar seperti Juventus dan AC Milan.

"Saya tidak pernah punya pikiran untuk meninggalkan Napoli. Di masa lalu saya menolak Juventus dan AC Milan karena saya merasa belum siap," kata Hamsik seperti dilansir BolaSport.com dari Football Italia.

Hamsik saat ini pun mengaku bahagia di Napoli.

"Saya akan pensiun di Napoli, mungkin setelah mempersembahkan gelar juara Liga Italia. Semoga tidak sampai usia 40 tahun," kata pemain bernomor punggung 17 itu.

Hamsik juga ingin memecahkan rekor Diego Maradona, legenda Napoli.