Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, membahas eksekutor penalti tim setelah laga melawan FC SPAL pada laga lanjutan Liga Italia di San Siro, Kamis (21/9/2017) dini hari WIB.
Tim beralias I Rossoneri meraih kemenangan 2-0 via gol Ricardo Rodriguez dan Franck Kessie, semuanya dari penalti.
Lantas, mengapa eksekusi tidak diambil orang yang sama? Apakah AC Milan tidak punya eksekutor tetap?
"Hari ini, kami mendapatkan dua penalti. Jadi, mereka mengambil masing-masing satu penalti," kata Montella seperti dilansir BolaSport.com dari Mediaset Premium.
"Andre Silva juga bisa menjadi eksekutor dan akan mendapatkan kesempatan berikutnya," ujarnya.
(Baca juga: Cristiano Ronaldo Datang dan Real Madrid Tumbang, Sejarah di Calderon Itu Terulang...)
Terlepas dari fleksibilitas eksekutor penalti, Montella mengaku belum merasa puas sepenuhnya dengan performa AC Milan.
"Saya merasa marah menjelang akhir laga. Sebab, kami seharusnya bisa mengontrol bola dengan baik," kata Montella.
Dengan kemenangan ini, AC Milan naik ke posisi keempat dengan 12 poin.
Terbentang jarak cuma tiga angka dengan Napoli di puncak klasemen sementara.