Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Miskin Gol dalam Empat Pekan Pertama Liga Spanyol 2017-2018

By Ade Jayadireja - Senin, 18 September 2017 | 22:08 WIB
Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Juventus dalam laga Grup D Liga Champions di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, Rabu (13/9/2017) dini hari WIB. (LLUIS GENE/AFP)

Miskin gol, mungkin dua kata itu tepat untuk menggambarkan start Liga Spanyol musim 2017-2018.

Kasta tertinggi sepak bola Negeri Matador pada musim ini sudah memainkan pertandingan pekan keempat.

Hasilnya adalah 95 gol tercipta dari 66 pemain, tak termasuk laga Espanyol kontra Celta Vigo yang baru akan digelar pada Senin (18/9/2017) atau selasa dini hari WIB.

Angka tersebut adalah sebuah penurunan, baik itu dari segi produktivitas gol maupun jumlah pencetak gol.

(Baca juga: Wow! Ternyata Egy Maulana Vikri Lebih Hebat dari Lionel Messi dalam Hal Ini)

Pada musim lalu, Liga Spanyol mampu menghasilkan 116 gol dari 82 pemain dalam empat pekan pertama.

Dengan kata lain, tingkat kesuburan mereka mengalami penurunan 20 persen.

Messi Melonjak

Lalu, bagaimana dengan catatan start Lionel Messi yang saat ini bercokol di puncak daftar top scorer liga?

Megabintang FC Barcelona itu justru mengalami peningkatan.

Messi sudah mengoleksi lima gol dari empat penampilan pertama liga musim ini.

Pada 2016-2017, dalam jumlah pertandingan yang sama, sang superstar empat kali menjebol gawang lawan.

Messi bahkan cuma mengukir tiga gol dari empat penampilan perdana musim 2014-2015 dan 2015-2016.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P