Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Atletico Madrid Rekrut Mantan Penyerangnya pada Januari 2018, Berapa Harganya?

By Kautsar Restu Yuda - Sabtu, 2 September 2017 | 22:38 WIB
Reaksi Diego Costa dalam partai Liga Inggris antara Chelsea lawan Middlesbrough di Stadion Stamford Bridge, London, 8 Mei 2017. (ADRIAN DENNIS / AFP)

Atletico Madrid dikabarkan akan merekrut Diego Costa dari Chelsea di Bursa Transfer Januari 2018.

Mirror memberitakan bahwa Chelsea memasang harga 50 juta pounds dan tidak bersedia memberikan potongan harga untuk Costa.

Hal tersebut membuat Atletico enggan membeli sang pemain.

Selain itu, Atletico sedang menjalani sanksi larangan mendaftarkan pemain ke semua kompetisi yang mereka ikuti.

(BACA JUGA: Juventus Bakal Rekrut Gelandang Liverpool di Bursa Transfer Musim Depan)

Artinya, Costa tidak dapat bermain untuk pasukan Diego Simeone meski dibeli pada Bursa Transfer musim panas ini.

Pada akhirnya, Costa dibiarkan tetap di Chelsea.

Simeone kabarnya akan memulangkan sang pemain pada bulan Januari, bertepatan dengan selesainya sanksi yang mereka terima.

(BACA JUGA: Setelah Neymar dan Mbappe, PSG Incar Pahlawan Timnas Prancis di Piala Dunia 1998)

Costa sejatinya didaftrakan sebagai bagian skuat the Blues untuk Liga Inggris musim ini, namun ia enggan berlatih bersama tim cadangan.

Sejauh ini, pemain berusia 28 tahun itu memilih berlatih di Brasil.

Costa telah mengemas 58 gol dan 24 assist selama membela Chelsea.

(BACA JUGA: Pelatih PSG Ungkap Rahasia Keberhasilan Datangkan Neymar)

Sementara bagi Atletico Madrid, sang pemain telah mencetak 64 gol dan 22 assist.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P