Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Berniat Rekrut Pencetak Gol Per 47 Menit Milik Juventus

By Kautsar Restu Yuda - Rabu, 27 September 2017 | 06:35 WIB
Striker Torino, Andrea Belotti, menghentikan bola hasil tendangan bebas bintang Juventus, Paulo Dybala, dalam duel Liga Italia di Juventus Stadium, Turin, 6 Mei 2017. (MIGUEL MEDINA / AFP)

Meski bursa transfer musim panas tahun depan masih lama, Real Madrid sudah dikabarkan akan mendatangkan striker Juventus, Paulo Dybala.

Dybala baru saja menandatangani perpanjangan kontrak dengan Si Nyonya Tua pada bulan April tahun ini.

Namun, itu tidak menghalangi desas-desus tentang kepergiannya ke klub lain.

Apalagi, pemain berjuluk La Joya itu tampil gemilang di awal kompetisi Serie A musim ini.

(Baca Juga: 5 Faktor Start Sempurna Barcelona di Semua Kompetisi)

Menurut Mundo Deportivo yang dikutip BolaSport.com, Presiden Real Madrid Florentino Perez, sedang mempertimbangkan untuk mendatangkan Dybala.

Bidikan klub beralias Los Blancos itu setelah target transfernya, Kylian Mbappe, memilih untuk bergabung dengan Paris Saint-Germain musim panas ini.

Kabarnya Madrid telah tertarik kepada penyerang asal Argentina itu sejak musim lalu.

(Baca Juga: Juergen Klopp: Saya Bisa Menulis Buku tentang Taktik Pertahanan)

Namun penampilan Dyabala di Final Liga Champions 2016-2017 yang menurun dibanding laga-laga sebelumnya, menimbulkan beberapa keraguan dari manajemen Madrid.

Namun, di awal musim ini Dyabal telah mengemas 10 gol dari enam laga Serie A.

Jika dihitung permenit bermain, striker berusia 23 tahun ini hanya membutuhkan 47 menit atau sekitar satu babak untuk mencetak setiap golnya.

(Baca Juga: Cesc Fabregas: Diego Costa Selalu Ada di Hati)

Jumlah gol tersebut belum termasuk dua gol di Liga Super Italia 2017.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P