Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gara-gara Kylian Mbappe, Real Madrid Tak Jadi Jual Cristiano Ronaldo

By Lariza Oky Adisty - Senin, 4 September 2017 | 04:29 WIB
Penyerang Kylian Mbappe Lottin berpose saat tiba di markas latihan timnas Prancis, Clairefontaine, 28 Agustus 2017, untuk persiapan duel kualifikasi Piala Dunia 2018 kontra Belanda. (FRANCK FIFE / AFP)

Real Madrid ternyata sempat menimbang untuk melego Cristiano Ronaldo, tetapi urung melakukannya karena gagal mendapatkan Kylian Mbappe.

Harian Inggris, Sunday Times, mengklaim bahwa Real Madrid hendak menjadikan Kylian Mbappe bintang terbaru mereka.

Sebab, tim berjulukan El Real berniat menjual Cristiano Ronaldo ke klub lamanya, Manchester United.

BACA JUGA: Mediokritas Stan Kroenke dan Alasan Arsene Wenger Belum Dipecat

Juara 12 kali Liga Champions tersebut rela membayar 180 juta euro yang diminta AS Monaco, klub lama Mbappe.

Real Madrid pun sudah siap bernegosiasi dengan Manchester United untuk menjual Ronaldo.

Terlebih lagi, bintang asal Portugal tersebut sempat mengancam pindah karena tudingan kasus pajak yang menimpanya.

Rencana batal terlaksana karena Mbappe urung bergabung.

Masih dari harian yang sama, Mbappe dan ayahnya menilai bahwa tekanan sebagai penerus Ronaldo terlalu berat.

Real Madrid pun mencari jalan lain, yaitu menjual Gareth Bale.