Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jeda Pertandingan Internasional Usai, Real Madrid Lakukan Persiapan Hadapi Jadwal Padat

By Pradipta Indra Kumara - Kamis, 7 September 2017 | 18:03 WIB
Reaksi pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, dalam partai final Liga Champions lawan Juventus di Cardiff, Wales, 3 Juni 2017. (JAVIER SORIANO / AFP)

Jeda pertandingan internasional telah berlalu, kini saatnya para pemain kembali bersama klub masing-masing.

Tidak terkecuali dengan para pemain Real Madrid yang kembali menuju Spanyol usai laga internasional.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, para pemain Real Madrid dikabarkan telah kembali mengikuti latihan.

Sebelumnya Marcelo dan Cristiano Ronaldo telah lebih dahulu kembali dari tim nasional masing-masing.


Pelatih Zinedine Zidane memerhatikan pemainnya, Cristiano Ronaldo, dalam sesi latihan tim di Philip II Arena, Skopje, Makedonia, 7 Agustus 2017.(NIKOLAY DOYCHINOV / AFP)

Pelatih Real madrid, Zinedine Zidane dikabarkan memfokuskan persiapan timnya kepada kesiapan teknik dan mengasah taktik.

Sementara itu untuk kesiapan fisik akan dilakukan dalam beberapa bulan mendatang.

Seperti pada tahun lalu, latihan Real Madrid dibagi menjadi 2 bagian.

(Baca Juga: Ini Jadwal Pertandingan Real Madrid di Bulan September 2017)

Pada tahap pertama yaitu bulan September hingga Desember dan tahap kedua Januari hingga Mei.

Real Madrid akan menghadapi jadwal padat, sejak bulan September hingga akhir Desember, El Real akan menjalani 24 pertandingan.

Los Blancos akan tampil di Liga Spanyol pada Sabtu (9/9/2017) dengan melawan Levante.

Setelah itu Real Madrid akan menjalani pekan padat di akhir September.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P