Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mentas dalam laga derbi Catalonia vs Barcelona di strata Primera. Impian yang nyaris mustahil itu kini telah menjadi nyata buat Girona.
Penulis: Rizki Indra Sofa
Girona merupakan anak baru di kasta Primera.
Tim kecil dari Catalonia itu sukses promosi perdana ke La Liga awal musim ini setelah finis posisi kedua di Segunda A atau divisi kedua.
Kini, mereka berkompetisi di level yang sama dengan dua tetangga: Espanyol dan Barca.
Sebuah kiriman dibagikan oleh TABLOID BOLA (@tabloid_bola) pada
Tidak perlu bicara gengsi apalagi level derbi, tapi duel melawan Barca bukan di ajang Copa del Rey atau uji coba melainkan level Primera adalah hal yang patut dirayakan Girona.
(Baca Juga: Minus 7 Poin dari Barcelona, Real Madrid Tinggal Punya Peluang Juara 3 Persen?)
Sabtu (23/9/2017), Montilivi sebagai rumah Girona bakal menyambut sang raksasa untuk kali pertama.
Antusiasme tak tergambarkan di klub berjulukan Bianquivermell (Putih-Merah) itu.
Sebuah kiriman dibagikan oleh Girona FC (@gironafc) pada
Girona bukan kota sepak bola, melainkan lebih terkenal lantaran restoran kelas dunia dan objek pariwisata nomor satu di Negeri Matador.
Mereka cuma berjarak 99 kilometer dari Barcelona.
Start Girona masih positif, lima poin dari lima partai perdananya di La Liga.
Mereka sempat menang sekali, di pekan kedua dari Malaga.
Bahkan, Girona juga mengejutkan saat menahan imbang Atletico 2-2 di rumahnya, Montilivi.
Meski demikian, secara objektif sulit melihat Girona punya kualitas buat menghentikan laju Barcelona untuk meraih kemenangan keenam dari enam jornada.
Apalagi mereka akan kedatangan Lionel Messi yang mempunyai rekor sembilan gol dari lima partai awal La Liga, jumlah yang sama dengan koleksi seluruh personel Real Madrid.
Musim ini, baru Real Sociedad (11 gol) dan Atletico Madrid (10) yang memiliki rekor ketajaman lebih baik.
(Baca Juga: Pemain Timnas U-16 Ini Bangga Menggenggam Tiket Putaran Final Piala Asia U-16 2018)
Bahkan, Barca tanpa Messi pun hanya membuat delapan gol alias kurang dari separuh koleksi striker Argentina tersebut.
Bangku Montilivi berpotensi sold out.
Mereka bisa jadi ingin melihat La Pulga secara langsung, namun tentu saja dalam hati berharap anak asuhan Pablo Machin tak sekadar ikut-ikutan jadi penonton di atas lapangan dan menuju momen rebutan jersey dengan Messi saja.
(Baca Juga: Menpora Ingin Poco-Poco Nusantara Dikenal Dunia)
Barca berpotensi menang besar lagi, tapi Girona juga bisa memberi bukti kelayakan mementaskan derbi Catalan di Primera dengan menunjukkan perlawanan.
PRAKIRAAN FORMASI
GIRONA (3-4-2-1): 1-Iraizoz (K) 15-Juanpe, 2-Espinosa, 20-Muniesa (B) 11-Benitez, 8-Pons, 6-Granell, 3-Mojica (G) 9-Portu, 24-Garcia (GS) 7-Stuani (P)
BARCELONA (4-3-3): 1-Ter Stegen (P) 18-Alba, 23-Umtiti, 3-Pique, 20-S. Roberto (B) 15-Paulinho, 5-Busquets, 4-Rakitic (G) 10-Messi, 9-Suarez, 16-Deulofeu (P)
PREDIKSI