Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Performa cemerlang timnas Inggris pada laga perempat final Piala Dunia 2018, menjadi bukti penampilan apik sang kiper, Jordan Pickford.
Timnas Inggris sukses pulangkan timnas Swedia dari Piala Dunia 2018 via kemenangan 2-0 pada babak 8 besar di Samara Arena, Samara, Sabtu (7/7/2018).
Skuat asuhan Gareth Southgate ini pun berhak mendapat satu tiket ke babak semifinal.
Inggris memang mampu mengemas kemenangan berkat dua gol sundulan Harry Maguire (30') dan Dele Alli menit ke-58.
Mereka juga mencatatkan torehan emas mampu meraih clean sheet pada babak perempat final, sejak kali terakhir diraih pada 1966 kala mengalahkan Argentina dengan skor 1-0.
#ENG have won a #WorldCup quarter-final whilst keeping a clean sheet for the first time since 1966.
Dare we say it. pic.twitter.com/QjsAYBTAQc
— Squawka Football (@Squawka) July 7, 2018
(Baca Juga: 3 Catatan Prestisius Ini Iringi Langkah Inggris Melaju ke Semifinal Piala Dunia 2018)
Namun, kemenangan mereka juga tak bisa dipungkiri lantaran performa apik sang kiper, Jordan Pickford.
Sang penjaga gawang 25 tahun tampil gemilang dalam laga ini, dengan menggagalkan tiga peluang emas yang bisa saja menjadi gol bagi Swedia.
Pertama, kiper Everton ini memblok sundulan Marcus Berg jelang laga babak pertama berakhir.