Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Satu gol Samuel Umtiti memiliki arti penting tidak hanya bagi kemenangan Prancis atas Belgia di partai semifinal Piala Dunia 2018.
Timnas Prancis berhak lolos ke partai puncak alias final Piala Dunia 2018.
Kepastian itu didapat setelah mereka berhasil menyingkirkan timnas Belgia dengan skor 1-0 di Saint Petersburg Stadium, St. Petersburg, Selasa (10/7/2018) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Tandukan Samuel Umtiti pada menit 51 menjadi gol kemenangan Tim Ayam Jantan.
Cuplikan penuh pertandingan semi final antara Perancis melawan Belgia. Perancis maju ke babak final Piala Dunia 2018!
Samuel Umtiti 51'
Skor akhir #FRA 1-0 #BEL#FRABEL #WorldCup #FMAxPialaDunia pic.twitter.com/ttsRVEw6BE
— Futbal Momentum Asia (@FMA) 10 Juli 2018
(Baca Juga: 8 Klub Sudah Kirim Wakil di Final Piala Dunia 2018)
Gol tersebut merupakan yang pertama bagi Umtiti di Piala Dunia dan ketiga dari 24 caps bersama timnas Prancis.
Selain itu, gol semata wayang itu memiliki arti lain bagi Barcelona, klub yang dibela Samuel Umtiti.
Sebelumnya, bek Barcelona lain, Yerry Mina, berhasil menyarangkan 3 gol bagi Kolombia.
(Baca Juga: 20 Pemain Tercepat Piala Dunia 2018, Ronaldo Kalahkan Messi dan Neymar)
Artinya duet bek Barcelona itu sudah mengemas 4 gol hingga saat ini.
Tingkat produktifitas duo Barcelona ini mampu mengungguli separuh peserta Piala Dunia 2018 yaitu 16 tim.
Mayoritas tim-tim tersebut adalah kontestan yang sudah angkat kaki di fase grup.
Apakah Transfer Cristiano Ronaldo ke Juventus Bakal Melanggar Aturan FFP? https://t.co/YCAhcmgbQy
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 8 Juli 2018
Tidak kurang dari 14 tim yang gugur di babak penyisihan grup termasuk daftar tersebut, yaitu Arab Saudi, Mesir, Iran, Maroko, Peru, Australia, Islandia, Serbia, Kosta Rika, Jerman, Panama, Polandia (2 gol), Korea Selatan, dan Nigeria (3 gol).
Dua tim lain adalah negara yang kandas di babak 16 besar, Denmark dan Meksiko, yang hanya mencetak 3 gol.
Jumlah gol duet bek Barcelona itu hanya bisa bertambah jika Umtiti berhasil mencetak gol di partai final, sebab Mina sudah tersisih di laga 16 besar.
(Baca Juga: Gabung Juventus, Ronaldo Bakal Bertemu Pemain yang Ia Usir dari Real Madrid)
Samuel Umtiti dan skuat Prancis bakal berlaga di Luzhniki Stadium, Moskow, Minggu (15/7/2018).
Mereka masih menanti lawan antara Inggris dengan Kroasia yang baru akan berlaga dini hari nanti (12/7/2018) WIB.
(Baca Juga: Piala Dunia 2018, Turnamen Terbaik bagi Inggris!)