Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang tim nasional Kroasia, Ivan Rakitic, ternyata kurang bugar saat berhadapan dengan timnas Inggris pada semifinal Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Rusia, Rabu (11/7/2018).
Pengakuan akan kondisi fisik Ivan Rakitic ia lontarkan sendiri usai laga berakhir.
"Saya semalam sempat demam dan temperatur saya mencapai 39 derajat," ucap Rakitic sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Yahoo Sports via Omni Sport.
"Jadi saya berbaring di tempat tidur, mengumpulkan semua kekuatan untuk bermain dan hal tersebut akhirnya terbayar," kata gelandang Barcelona tersebut menambahkan.
(Baca Juga: Inggris Kembali Tersingkir oleh Negara Berpopulasi Kecil)
(Baca Juga: Kylian Mbappe Bernilai 2 Triliun, Hanya Kalah dari 5 Pemain di Seluruh Dunia)
Rakitic tetap mampu tampil selama 120 menit kala menghadapi Inggris.
Ia pun berhasil mengantarkan Kroasia melaju ke final Piala Dunia 2018 setelah mengalahkan Inggris dengan skor 2-1.
Demi negara, Rakitic pun tak ragu untuk melakukan hal nekad seperti ini lagi.
Thailand Open 2018 - Sering Didera Cedera, Pemain Ini Anggap Setiap Turnamen seperti Ajang Comeback https://t.co/ZkJC9Chr3w
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 12 Juli 2018
(Baca Juga: Jadwal Final dan Tempat Ketiga Piala Dunia 2018, Live Trans TV & Trans 7)
"Kalau perlu, saya akan bermain dengan satu kaki di final," ujar Rakitic menambahkan.
Ini merupakan kali pertama timnas Kroasia mampu melaju hingga babak final Piala Dunia.
(Baca Juga: Kroasia ke Final, Siklus 20 Tahunan Juara Baru Piala Dunia Masih Terjaga)
Kroasia kini memiliki kesempatan besar menjadi juara Piala Dunia yang baru jika berhasil mengalahkan timnas Prancis di partai puncak.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on