Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Belgia meraih posisi ketiga di Piala Dunia 2018 usai menang 2-0 atas Inggris pada pertandingan perebutan tempat ketiga di Stadion Saint Petersburg, Sabtu (14/7/2018) malam WIB.
Gol-gol Belgia tercipta dari Thomas Meunier (5') dan Eden Hazard (82').
Dengan golnya ke gawang Jordan Pickford, Hazard menggenapkan kontribusinya untuk Belgia di Piala Dunia menjadi tujuh gol.
(Baca juga: Pelatih Kroasia: Kalau Tuhan Mau Kami Jadi Juara Piala Dunia, Maka Terjadilah)
7 - Eden Hazard has been directly involved in seven goals at the World Cup (three goals, four assists); the joint-most of any Belgium player since 1966 (Jan Ceulemans also with seven). Rocket. #BELENG #BEL #WorldCup pic.twitter.com/Gaz8VqtsSE
— OptaJoe (@OptaJoe) July 14, 2018
Dalam dua kali keikutsertaan Belgia di Piala Dunia (2014 dan 2018), Hazard mencetak tiga gol dan empat assist.
#BEL have achieved their best ever finish at a #WorldCup.
Their finish 3rd at the 2018 edition, surpassing their previous best of 4th from 1986. pic.twitter.com/FNwLjZIM5m
— Squawka Football (@Squawka) July 14, 2018
Catatan Hazard yang berandil atas terciptanya 7 gol tim itu menyamai rekor kontribusi pemain Belgia yang diukir Jan Ceulemans pada Piala Dunia 1966.
Kemenangan atas Inggris juga menjadi prestasi terbaik Belgia sepanjang keikutsertaan mereka di Piala Dunia.
Sebelumnya, langkah terjauh tim berjulukan Setan Merah itu adalah tempat keempat pada Piala Dunia 1986.