Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Spanyol Lebih Pilih Fokus ke Hal Lain daripada Mengawal Cristiano Ronaldo

By Sri Mulyati - Jumat, 15 Juni 2018 | 18:11 WIB
Penyerang tim nasional Portugal, Cristiano Ronaldo (kanan), saat mencoba melewati kawalan pemain Aljazair, Zidane Ferhat, pada laga uji coba di Estadio Da Luz, Lisabon, Portugal, pada Rabu (7/6/2018). (JOSE MANUEL RIBEIRO/AFP)

BOLASPORT.COM – Konsentrasi tim nasional Spanyol tengah sepenuhnya terfokus laga pertama fase grup Piala Dunia 2018 melawan timnas Portugal pada Sabtu (16/6/2018) pukul 01.00 WIB.

Timnas Spanyol wajib mewaspadai kapten sekaligus pemain andalan timnas Portugal, Cristiano Ronaldo.

Namun kiper andalan Manchester United dan tim nasional Spanyol, David de Gea, memilih untuk tak hanya fokus mencari cara menghentikan Ronaldo di laga tersebut.

“Kami harus menjaga konsentrasi di atas rata-rata selama pertandingan ini,” kata De Gea seperti dilansir BolaSport.com dari FIFA.

(Baca Juga: Sergio Ramos: Pemecatan Lopetegui Bikin Timnas seperti di Ruang Pemakaman)

Timnas Spanyol sudah tahu cara bermain Ronaldo, tetapi dia sangat tidak terprediksi dan bisa melakukan apa pun,” ucap De Gea.

De Gea juga mengakui bahwa Ronaldo bukan satu-satunya pemain timnas Portugal yang wajib diwaspadai.


Kiper Spanyol, David De Gea, menghadiri sesi latihan di Las Rozas, Madrid, Spanyol pada 29 Mei 2018.(PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP)

Ia mengambil contoh pada final Piala Eropa 2016 saat Ronalo mengalami cedera an harus ditarik keluar pada menit ke-25.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)