Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kebanggaan kini tengah menyelimuti bek Liverpool yang juga palang pintu andalan timnas Kroasia, Dejan Lovren.
Dejan Lovren bermain cukup baik dengan mempertahankan jala gawang timnas Kroasia tak kebobolan di dua laga awal Piala Dunia 2018.
Dalam laga pertama, timnas Kroasia berhasil menang atas timnas Nigeria dengan skor 2-0.
Lalu pada matchday kedua, Kamis (21/6/2018), timnas Kroasia juga berhasil menumbangkan timnas Argentina dengan skor 3-0.
(Baca Juga: Bukti Ini Membenarkan Timnas Argentina dan Lionel Messi Tak Saling Cocok)
Capaian enam poin berhasil memastikan Kroasia menjadi wakil pertama yang lolos ke babak 16 besar dari Grup D.
Kemenangan ini membuat Dejan Lovren bahagia dan puas semenjak masuk dalam skuat timnas Kroasia.
"Saya senang. (Kemenangan ini) adalah hasil yang bagus untuk tim dan seluruh masyarakat (Kroasia). Saya percaya sejak awal bahwa kami bisa menang," ucap Lovren dikutip BolaSport.com dari laman Four Four Two.
(Baca Juga: 3 Catatan Buruk Argentina usai Kalah dari Kroasia, Masih Pantaskah Jadi Juara Piala Dunia 2018?)