Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gol Philippe Coutinho dan Neymar pada Masa Injury Time Menangkan Brasil

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 22 Juni 2018 | 21:02 WIB
Neymar merayakan gol Philippe Coutinho ke gawang Kosta Rika pada pertandingan Grup E Piala Dunia 2018 di St. Petersburg, 22 Juni 2018. (GIUSEPPE CACACE/AFP)

Pada menit ke-79 wasit sempat menunjuk titik putih setelah Neymar dijatuhkan di dalam kotak penalti.

Namun, setelah melihat rekaman VAR, wasit Bjorn Kuipers membatalkan keputusannya tersebut.


Christian Bolanos dibayang-bayangi Philippe Coutinho pada laga Brasil vs Kosta Rika di St. Petersburg, 22 Juni 2018. (GIUSEPPE CACACE/AFP)
Pertandingan tampak akan berakhir dengan skor imbang karena hingga menit ke-90 tetap tidak ada gol.

Namun, Philippe Coutinho akhirnya bisa membongkar pertahanan Kosta Rika pada masa injury time.

Berawal dari umpan sundulan Roberto Firmino, Gabriel Jesus tidak melakukan kontrol bola dengan sempurna.

Namun, Coutinho dengan cepat menyambar bola dengan sontekannya yang membuat bola bersarang di dalam gawang Keylor Navas pada menit ke-90+1.

Setelah unggul 1-0, Neymar masih bisa membuat gol pemasti kemenangan Brasil menjadi 2-0 seusai memaksimalkan umpan silang jarak dekat Douglas Costa sesaat sebelum wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.

(Baca Juga: Argentina Keluar dari Mulut Singa dan Masuk ke Mulut Buaya jika Lolos dari Fase Grup Piala Dunia 2018)

Presenter Stasiun TV Argentina Mengheningkan Cipta Usai Lionel Messi Cs Kalah Telak
Penyerang Brasil, Neymar, mencoba melewati penjagaan para pemain bertahan Kosta Rika pada pertandingan Grup E Piala Dunia 2018 di St. Petersburg, 22 Juni 2018. (GIUSEPPE CACACE/AFP)

Hasil ini membuat Brasil bisa membuka peluang lolos ke babak 16 besar dengan raihan 4 poin.