Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM – Klub Liga Inggris, Leicester City bisa saja gigit jari dengan keputusan striker Nigeria, Ahmed Musa yang baru saja jadi pahlawan kemenangan timnya atas Islandia.
Dua gol Nigeria ke gawang Islandia pada laga kedua fase penyisihan Grup D Piala Dunia 2018 diborong Ahmed Musa, 22 Juni 2018.
Kemenangan Nigeria ini juga membuat peluang Argentina pada turnamen ini terbuka.
Selepas gemilang bersama timnas negerinya yang berjulukan Super Eagles, Musa bicara soal masa depan pasca turnamen ini.
Penyerang 25 tahun ini mengklaim dia akan membuat keputusan tentang masa depannya sampai setelah Piala Dunia 2018.
(Baca juga: Bukan Saatnya Menganalisa Sesuatu, Kata Javier Mascherano soal Peluang Argentina)
Namun, dia mengisyaratkan lebih ’mencintai’ CSKA Moskva daripada klub Liga Inggris yang memilikinya, Leicester City.
Musa mencuri pertunjukan di Volgograd pada laga tengah pekan untuk matchday kedua Piala Dunia 2018.
JERMAN vs SWEDIA Grup F Piala Dunia 2018 Stadion Olimpiyskiy, Sochi Minggu (24/6/2018) Kick-off 01.00 WIB LIVE Trans TV Bagaimana prediksi kalian?#PialaDunia #PialaDunia2018 #WorldCup #WorldCup2018 #Rusia2018 #Euphorussia #KGPialaDunia #GER #SWE
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 23 Juni 2018
Nama Musa pun mengemuka, sebab kemenangan Nigeria membuat peluang Argentina lolos ke 16 besar kembali terbuka.
(Baca juga: Nigeria Menang, Argentina dan Lionel Messi Punya Harapan, Istri Cesc Fabregas pun Senang)
Musa pada Januari tahun ini meninggalkan Liecester City dan gabung klub Rusia, CSKA Moskva dengan status pinjaman.
Setengah musim membela klub keduanya di Eropa itu, Musa sangat maksimal.
Main 10 kali mencetak enam gol, beda dengan paruh pertama musim 2017-2018 di Liga Inggris, dia mandul.
Sebab, Musa tak dimainkan sama sekali oleh Leicester City pada Premier League.
Sejak 2012 sampai 2016, Musa jadi bagian CSKA Moskva sebelum membela Leicester City dan cukup produktif.
(Baca Juga: Satu Calon Lawan Egy Maulana Vikri Cs di Piala AFF U-19 2018 Cetak 11 Gol pada Uji Coba Terbaru)
Sayang, Liga Inggris sepertinya kurang cocok dengan eks pemain klub Liga Belanda, VVV Venlo ini.
Pasca jadi bintang laga Nigeria kontra Islandia, ia mengungkapkan ingin kembali ke CSKA adalah pilihan ideal.
Walau, Musa tidak mengesampingkan tinggal dan bermain bersama Leicester untuk musim 2018-2019 juga bisa jadi pilihan.
(Baca Juga: Baru Cetak Dua Gol Beruntun, Pemain Tersubur Kedua Liga 1 2017 Dikabarkan Tinggalkan Klub Thailand)
”Saya telah kembali ke Leicester, tetapi keputusan untuk tetap tinggal, tidak dapat diputuskan untuk saat ini,” kata Musa saat jumpa pers di Rusia seperti dikutip BolaSport.com dari sportskeeda.
Lionel Messi Sengaja Bermain Jelek di Piala Dunia 2018? https://t.co/bnwQXKzrtB
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 23 Juni 2018
”Dalam dua minggu ke depan, saya dapat memutuskan apakah saya akan tetap tinggal atau pergi.”
Pencetak empat gol sejauh ini pada dua Piala Dunia, 2014 dan 2018 ini mengakui, CSKA adalah klub yang sangat ia cintai.
(Baca Juga: Bocah Berbakat Malaysia yang Diundang dan Main untuk Tim Muda PSG Sukses Bobol Gawang Klub Italia)
”Kembali ke CSKA, ya, jika mungkin saya akan senang. Saya adalah die-hard fan klub itu,” ujar Musa.
”Tidak ada yang bisa saya bayar untuk musim-musim yang terlewati. Saya sudah bersama mereka dan taka da yang lain, selain mengatakan: terima kasih banyak,” katanya.
(Baca Juga: Agen Cristiano Ronaldo Siap Bantu Putra Legenda Klub asal Surabaya Berkarier di Eropa)
Menurut Musa, CSKA mengembalikan sentuhannya sebagai pemain depan.
”Mereka membantu saya kembali ke gaya permainan saya hari ini. Kalau bukan untuk CSKA, saya tidak akan ada di Piala Dunia 2018," ucapnya tegas.
(Baca Juga: Malaysia Sudah Siapkan Enam Pemanasan ke Piala AFF 2018, saat Indonesia Belum Tentukan Pelatih)