Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim nasional Jerman masih memiliki asa untuk tetap melaju di Piala Dunia 2018 usai menang 2-1 atas timnas Swedia secara dramatis pada laga kedua fase grup, Minggu (24/6/2018).
Manuel Neuer dan kawan-kawan sempat tersandung di laga pertama usai kalah 0-1 melawan timnas Meksiko.
Kekalahan Jerman tersebut sempat memunculkan rumor tak sedap terkait situasi ruang ganti pasukan Joachim Loew.
Dilansir BolaSport.com dari Bild, timnas Jerman ternyata selama ini terbagi menjadi dua kubu.
Ada kubu Bling-bling yang melibatkan Mesit Oezil, Sami Khedira, Jerome Boateng, dan Julian Draxler.
(Baca Juga: Real Madrid Tetap Jadi Raja di Piala Dunia 2018)
Lawan dari Bling-bling adalah kubu The Bavarians yang melibatkan Manuel Neuer, Mats Hummels, Thomas Mueller, dan Toni Kroos.
Mereka sempat bermasalah karena kubu Bling-bling ingin para Bavarians membujuk Loew untuk membawa Leroy Sane ke Piala Dunia 2018.
Seperti yang diketahui, Leroy Sane tak dibawa Loew ke Rusia meski tampil bagus bersama Manchester City sepanjang musim 2017-2018.
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
Loew enggan membawa Sane karena sang pemain akan tetap menjadi pilihan ketiga setelah Julian Draxler dan Marco Reus.
Keputusan Loew tak membawa Sane semakin kontroversial setelah hasil minor Jerman di laga pertama.
Masalah semakin pelik setelah Oezil, anggota Geng Bling-bling, tampil buruk di laga melawan Meksiko.
(Baca Juga: Jika Setia pada Sejarah, Piala Dunia 2018 Akan Punya Juara Baru)
Oezil akhirnya tak dipilih Loew untuk bermain di laga kedua melawan Swedia.
Jerman pun mampu bangkit pada laga kedua dan meraih tiga poin atas lawannya.
Kini Jerman masih punya pekerjaan rumah untuk segera mempersatukan pemain-pemain yang sempat membentuk kubu ini.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on