Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Toni Kroos Akui Punya 2 Kesalahan Saat Hadapi Swedia

By Sri Mulyati - Minggu, 24 Juni 2018 | 15:43 WIB
Selebrasi pemain Jerman, Toni Kroos, seusai menjebol gawang Swedia dalam penyisihan grup Piala Dunia 2018 di Olimpiyskiy Stadion Fisht, Sabtu (23/6/2018). (ODD ANDERSEN / AFP)

Gelandang Real Madrid dan tim nasional Jerman, Toni Kroos, buka suara mengenai malam penuh warna pada laga melawan timnas Swedia, Minggu (22/6/2018).

Toni Kroos menjadi pahlawan dengan mencetak gol di menit ke-90+5 untuk mengunci kemenangan Jerman.

Namun sebelum itu, Kroos harus berjibaku dengan dua kesalahan yang bisa membahayakan timnas Jerman.

"Saya akui gol Swedia terjadi karena kesalahan saya," kata Kroos seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Namun jika Anda membuat 400 operan, normal saja jika anda kehilangan satu atau lainnya," ujar Kroos.

(Baca Juga: Real Madrid Tetap Jadi Raja di Piala Dunia 2018)

Naas bagi Kroos, operan tak tepat sasarannya justru membuat Jerman tertinggal terlebih dahulu.

Kroos pun tak tinggal diam dalam keadaan tersebut.

Ia terus bermain dan memperbaiki kesalahan di babak kedua.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)