Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Seakan nyaris terdepak dari Piala Dunia 2018 belum cukup, Timnas Argentina harus menghadapi sederet masalah serius yang mengancam performanya.
Lionel Messi cs tampil melempem di dua laga perdana grup D.
Argentina hanya mampu mengoleksi 1 poin kala menahan Islandia 1-1 dan harus kalah memalukan 0-3 dari Kroasia.
Kini, tim yang telah dua kali juara Piala Dunia tersebut kini wajib menang atas Nigeria dalam laga terakhir jika ingin mendapatkan kesempatan melaju ke babak 16 besar.
Seakan belum cukup, skuat besutan Jorge Sampaoli ini harus menghadapi sederet masalah serius jelang laga penting tersebut.
1. Sampaoli Bingung Strategi
Sejauh ini, Sampaoli telah menggunakan 13 starting lineup berbeda bagi skuatnya sejak Kualifikasi Piala Dunia 2018.
(Baca Juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Spanyol di Fase Grup)
Dan tak sulit melihat bahwa timnas Argentina kesulitan untuk menyesuaikan diri dengan sistem yang terus berubah tersebut.
Perubahan strategi mendadak Sampaoli dalam laga melawan Kroasia harus dibayar mahal Argentina dengan kekalahan telak 0-3.