Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Catatan Menarik dari Timnas Jerman Jelang Laga Vs Korea Selatan

By Weshley Hutagalung - Rabu, 27 Juni 2018 | 20:15 WIB
Selebrasi pemain Jerman, Toni Kroos, seusai menjebol gawang Swedia dalam penyisihan grup Piala Dunia 2018 di Olimpiyskiy Stadion Fisht, Sabtu (23/6/2018). (ODD ANDERSEN / AFP)

Korea Selatan tanpa kapten Ki Sung-yueng. Jerman tanpa Jerome Boatang. Berikut kisah menarik dari Jerman dalam laga hidup-mati Grup F.

Dalam dua pertandingan Grup F, Meksiko memimpin klasemen dengan 6 poin diikuti Jerman dan Swedia yang sama-sama mengantongi nilai 3.

Korea Selatan masih hampa nilai, namun kemenangan atas Jerman pada Rabu (27/6/2018) pukul 21.00 WIB bisa saja memberikan mereka tiket ke babak 16 besar.

BolaSport.com merangkum beberapa catatan menarik dari timnas Jerman, sang juara bertahan.

(Baca Juga: Jerman Kini Harus Selesaikan Masalah Internal yang Melibatkan 2 Geng Pemain)

Pertama, Jerman tak pernah gagal lolos dari fase grup di Piala Dunia.

Lalu yang kedua, Jerman selalu menang dalam 5 laga melawan tim Asia di Piala Dunia.

Dalam 5 pertandingan itu, Jerman mencetak 19 gol dan mampu clean sheet dalam 3 laga terakhir melawan tim Asia.

Catatan ketiga, sejak kalah dari Prancis di Piala Eropa 2016, timnas Jerman memiliki hasil 15 kemenangan dalam 17 pertandingan resmi. Sisanya seri dan kalah masing-masing satu kali.

Keempat, gelandang Toni Kroos terlibat dalam 5 gol di 5 penampilan terakhir di ajang Piala Dunia. Ia mencetak 3 gol dan menorehkan 2 assist.

Hal penting kelima, Joshua Kimmich melepaskan 22 operan silang dalam 2 pertandingan Grup F. Hal itu menjadi ia sebagai pemain yang paling sering melakukannya di Piala Dunia 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P