Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andres Iniesta dan Luka Modric Sama-sama Berasal dari Planet Lain

By Kautsar Restu Yuda - Sabtu, 30 Juni 2018 | 13:45 WIB
Gelandang FC Barcelona, Andres Iniesta (kanan), berduel dengan pemain Real Madrid, Luka Modric, dalam laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada 23 Desember 2017. ( JAVIER SORIANO/AFP )

Ivan Rakitic buka suara soal kualitas partnernya di Barcelona dan timnas Kroasia.

Timnas Kroasia mampu tampil gemilang selama fase penyisihan grup Piala Dunia 2018.

Mereka berhasil memuncaki klasemen grup D yang dihuni kandidat juara, Argentina, dan dua tim kuda hitam, Islandia dan Nigeria.

Bahkan Kroasia berhasil mengalahkan semua lawannya tersebut, termasuk menang 3-0 atas Argentina.

Penampilan gemilang Kroasia tak bisa dihindarkan dari performa apik duet Ivan Rakitic dan Luka Modric.

Jika berhasil melewati adangan Denmark di babak 16 besar, tim berjuluk Vatreni itu berpotensi bersua Spanyol di fase perempat final.

Spanyol sendiri dijagokan mampu mengalahkan tuan rumah Rusia.

(Baca Juga: Diperlakukan Istimewa Sebelum ke Piala Dunia 2018, Pemain Berdarah Indonesia Ini Malah Tak Bermain Sedetik Pun)

Andai terealiasasi maka Ivan Rakitic bakal bersua tandemnya di Barcelona musim lalu, Andres Iniesta.