Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas Argentina berangkat dari Buenos Aires ke Barcelona untuk melakukan latihan sebelum menyambut Piala Dunia 2018 yang tinggal 15 hari lagi. Para fan mengiringi keberangkatan mereka dan berharap Tim Tango keluar menjadi juara kompetisi sepak bola paling akbar sejagat itu.
Timnas Argentina terbang dari Buenos Aires ke Eropa pada Kamis (31/5/2018) WIB untuk melanjutkan persiapan menyambut Piala Dunia 2018 di Rusia.
Tim Tango akan melakukan latihan di Barcelona pada minggu depan.
Megabintang Barcelona Lionel Messi akan kembali ke kota tim yang di bela sejak tahun 2000 tersebut.
(Baca juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Inggris di Fase Grup, Berat di Akhir)
Latihan tersebut dilakukan sebelum mereka melakoni partai uji coba melawan Israel pada Sabtu (9/6/2018).
Messi dkk sebelumnya dikunjungi oleh presiden Argentina, Mauricio Macri, tepat sebelum mereka meninggalkan negara Amerika selatan itu.
(Baca juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Lengkap Grup A, Ditutup oleh Derbi Arab)
Para fans juga tak lupa mengiringi keberangkatan tim idola mereka.
Mereka berharap pasukan Jorge Sampaoli berhasil mendatangkan trofi Piala Dunia untuk ketiga kalinya.
Salah satu pendukung bahkan menuliskan,"Messi kami ingin melihat anda sebagai juara dunia."
Dipertandingag terakhir, Argentina berhasil mengalahkan Haiti di partai coba pada Rabu (30/5/2018) dengan skor telak 4-0.
Messi mencetak hatrick ditambah dengan satu gol dari Sergio Aguero yang memulai laga dari bangku cadangan.
Tim Tango akan mengawali Piala Dunia dengan melawan Islandia pada Sabtu (16/6/2018) dan lantas Kroasia, Jumat (22/6/2018), serta Nigeria pada Rabu (27/6/2018).
(Baca juga: BREAKING NEWS - Frank Lampard Resmi Latih Klub Kasta Kedua Liga Inggris)
Gaji top scorer Liga Italia 2017-2018. . Komentarnya Bolasporter? #seriea #topscorer #salary
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on