Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas Belgia menjadi tim dengan catatan gol terbanyak di Piala Dunia 2018 sejauh ini dengan koleksi 12 gol dari empat laga.
Timnas belgia masing-masing mencetak 3 gol ke gawang Panama, 5 gol kontra Tunisia, 1 gol saat lawan Inggris, dan 3 gol ke gawang Jepang.
Jumlah 12 gol ini unggul dari Rusia yang sudah mencetak 9 gol, Kroasia (8 gol), dan Inggris (8 gol), yang menempatkan Belgia sebagai pencetak gol terbanyak sejauh ini.
Ditilik lebih jauh, Belgia juga memiliki sebaran gol tertinggi dibandingkan kontestan lain.
(Baca juga: Harga Mahal Kemenangan Brasil, Satu Pilar Pasti Absen pada Perempat Final)
Belgia memiliki delapan pemain berbeda yang sudah mencetak gol di Piala Dunia kali ini.
Jumlah ini juga jadi yang terbanyak dibandingkan negara-negara lain.
Romelu Lukaku memimpin daftar ini dengan koleksi empat gol miliknya, disusul Eden Hazard dengan torehan dua gol.