Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penjaga gawang timnas Belgia, Simon Mignolet belakangan ini sibuk melacak keberadaan salah satu pendukungnya.
Selalu ada berbagai macam cara yang dilakukan seorang fan untuk mendapatkan perhatian pesepak bola yang idolanya.
Salah satunya yang dilakukan oleh seorang fan timnas Belgia terhadap Simon Mignolet.
Selasa (3/7/2018) lalu, Simon Mignolet menerima pesan dari salah satu penggemarnya saat timnas Belgia berlaga kontra timnas timnas Jepang di babak 16 besar Piala Dunia 2018.
Kala itu salah seorang pendukung timnas Belgia berhasil mencuri perhatian Mignolet.
Dengan mengenakan jersey Liverpool, ia datang langsung ke Rostov Arena dengan harapan bisa memiliki jersey milik Mignolet.
(Baca juga: Kolombia Tersingkir, Mantan Istri James Rodriguez Langsung Ucapkan Salam Perpisahan kepada Rusia)
"Mignolet, bolehkah aku memiliki jerseymu?" tulis seorang fan pada kertas besar yang dibawanya.
Mengetahui hal tersebut, sang kiper Belgia langsung mengunggah foto pendukungnya dan berusaha mencari tahu keberadaannya untuk memberikan jersey.