Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dries Mertens merasa sangat beruntung bisa masuk dalam daftar skuat Timnas Belgia yang akan berlaga di Piala Dunia 2018.
Pelatih Timnas Belgia, Roberto Martinez telah merilis nama-nama pemain yang akan dibawa ke Piala Dunia 2018.
Nama Dries Mertens rupanya masuk ke dalam daftar tersebut.
Mertens pun kemudian langsung mengungkapkan rasa syukurnya melalui media sosial instagram.
"Sangat terhormat bisa dipih masuk tim kelas dunia ini! @lombaertsnicolas bisakah kamu mengajari bahasa Rusia? karena saya berharap bisa menghabiskan waktu disana," tulis pemain bernomor punggung 14 tersebut.
Setelah melihat postingan itu, banyak netizen malah berkomentar mengenai Radja Nainggolan.
Pasalnya Nainggolan dicoret dari daftar skuat Timnas Belgia yang akan berlaga di Piala Dunia 2018.
Netizen pun menyampaikan komentar lantaran menyesalkan keputusan Roberto Martinez untuk mencoret nama Radja Nainggolan.
(Baca Juga: Persija Jakarta Kalah dari Persela Lamongan, Eks Pemain Liga Inggris Ikut Sindir Keras Kinerja Wasit)
@sebfourns: "@radjanainggolan.4 kami merindukanmu"
@_soaplegends_: "@radjanainggolan.4 dia seharusnya ada bersamamu bro"
@germainlacerda_: "Piala dunia tidak akan sama lagi jika tanpa @radjanainggolan.4"
@maxmanyweathers: "Kamu harusnya pergi ke Piala Dunia"
@vmatavel89: "@radjanainggolan.4 anda adalah gelandang TERBAIK di Italia.. seharusnya anda yang ada di Piala Dunia!"