Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bersama timnas Kroasia, Ivan Perisic harus mengalami kekalahan dari Prancis pada laga final Piala Dunia 2018. Namun siapa sangka ternyata ia juga adalah atlet bola voli pantai profesional.
Pada laga final yang digelar di Stadion Luzhniki, Moskow, Minggu (15/7/2018), timnas Kroasia kalah 2-4 dari timnas Prancis.
Pada laga itu, Ivan Perisic jadi salah satu pencetak gol Kroasia.
Namun, sebelum mencetak gol tersebut, Perisic sempat menjadi pesakitan dengan melakukan handball di kotak penalti sendiri yang mengakibatkan Prancis mendapat hadiah tendangan penalti dari wasit.
(Baca juga: Sejak Level Junior hingga Senior di Timnas Prancis, Bek Ini Belum Pernah Kalah)
Soal memainkan bola dengan tangan memang bukan hal baru bagi Perisic.
Perisic tercatat pernah mewakili negaranya dalam ajang bola voli pantai secara profesional.
Ivan Perišić played beach volleyball today
— Beach Volleyball Major Series (@BeachMajors) June 29, 2017
Professionally, internationally against Olympic-standard opposition https://t.co/8Q3tkHT7S9 pic.twitter.com/1YIQOLUFxb
Hal ini terjadi dalam Turnamen Porec Major dalam rangkaian FIVB Beach Volleyball World Tour tahun 2017 lalu.
Ini adalah turnamen elit voli pantai untuk para profesional yang diselenggarakan oleh FIVB, Federasi Voli Pantai Internasional.