Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tangis Haru James Rodriguez Lihat Kolombia Terdepak dari Piala Dunia 2018

By Katarina Erlita Candrasari - Rabu, 4 Juli 2018 | 09:20 WIB
Penyerang Polandia, Robert Lewandowski (kanan), memeluk gelandang Kolombia, James Rodriguez, seusai laga Grup H Piala Dunia 2018 di Kazan Arena, Kazan, Rusia pada 24 Juni 2018. (LUIS ACOSTA/AFP)

Pemain Timnas Kolombia, James Rodriguez hanya bisa melihat saat timnya dikalahkan oleh Timnas Inggris melalui drama adu pinalti dalam laga 16 besar Piala Dunia 2018.

Adu pinalti harus dilakukan setelah skor imbang 1-1 tetap bertahan hingga masa perpanjangan waktu.

Inggris akhirnya berhasil melangkah ke perempat final setelah dua penendang Kolombia gagal mengeksekusi penalti.

Sementara Timnas Kolombia berjuang mati-matian untuk meraih tiket perempat final, James Rodriguez hanya bisa terdiam di bangku cadangan.

Air mata pun tak tertahankan lagi setelah menyaksikan Kolombia harus angkat koper dari piala Dunia 2018.

Hal itu terlihat dari postingan Instagram terbaru yang diunggah James Rodriguez setelah pertandingan usai.

(Baca juga: Campur Tangan Tottenham Hotspur Antarkan Inggris ke Perempat Final Piala Dunia 2018)


Postingan James Rodriguez, Rabu (4/7/2018)(instagram.com/jamesrodriguez10)

Rodriguez tidak bisa dimainkan dalam laga tersebut lantaran cedera betis yang dideritanya.

Cedera tersebut dialami oleh pemain berusia 26 itu saat berlaga membela Kolombia melawan Senegal, Kamis (28/6/2018).

James Rodriguez terlihat pincang ketika ditarik keluar lapangan pada menit ke-31.

Kini Rodriguez harus menerima kenyataan jika langkah Timnas Kolombia di Piala Dunia 2018 harus terhenti.

(Baca Juga: Kartika Berliana Mewek Liat Spanyol Pulang Kampung, Netizen Berusaha Menghibur dengan Gombalan Maut)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P