Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Efek Piala Dunia 2018, Menara Eiffel Bakalan Ditutup Saat Laga Final

By Aziz Gancar Widyamukti - Sabtu, 14 Juli 2018 | 10:57 WIB
Suporter Prancis berpose bersama penulis di depan Menara Eiffel jelang pembukaan Piala Eropa 2016, Jumat (10/6/2016). (UBAIDILLAH NUGRAHA/JUARA.NET)

Timnas Prancis akan berduel dengan timnas Kroasia pada laga final Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Minggu (15/7/2018).

Perhelatan Piala Dunia 2018 sebentar lagi akan menyuguhkan partai puncak final yang memanas.

Timnas Prancis akan berhadapan dengan timnas Kroasia pada laga penuh gengsi tersebut.

Pasalnya Prancis dan Kroasia akan sama-sama berambisi untuk bisa membawa pulang gelar juara dan trofi Piala Dunia 2018.

Jelang partai puncak Piala Dunia 2018 ini pun memberikan dampak tersendiri bagi sejumlah kalangan sepak bola, seperti di negara Prancis.

Dilansir BolaSport.com dari laman Sportkeeda, menara Eiffel akan ditutup pada Minggu (15/7/208) karena menjadi lokasi nonton bareng final Piala Dunia 2018.

(Baca juga: Bangkit dari Kekalahan, Jesse Lingard Siap Tampil Kembali di Piala Dunia 2018)

Hal ini dilakukan demi keamanan saat bergulirnya partai puncak final Piala Dunia 2018.

Kawasan taman Champ de Mars yang ada di kompleks menara Eiffel menjadi lokasi yang dipilih untuk menyaksikan Hugo Lloris dkk berlaga.