Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Indonesia dipastikan berhadapan dengan Malaysia pada babak Semi Final Asia Junior Championship yang akan digelar pada Senin, (24/7/2017), pukul 16.00 WIB.
Tiket semi final didapatkan Indonesia setelah menaklukkan Singapura dengan skor 3-0.
Tidak berselang lama, Malaysia menyusul langkah Indonesia ke semi final setelah mengalahkan China Taipei dengan skor 3-1.
Pada babak semi final kali ini, tim asuhan Susy Susanti sudah mempersiapkan nama-nama terbaik yang akan bermain.
Tim Indonesia memasang Gregoria Mariska Tunjung di nomor tunggal putri.
Sama seperti Gregoria Mariska, Gatjra Piliang akan kembali dipilih untuk turun di pertandingan tunggal putra.
Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva sudah dipersiapkan untuk nomor ganda putri, sedangkan di sektor ganda putra ada Muhammad Shohibul F/Adnan Maulana.
Partai ganda campuran, tim Indonesia mengandalkan Siti Fadia Silva Ramadhati/Rinov Rivaldy.
Di sisi lawan, Malaysia juga sudah menyiapkan susunan pemain terbaik untuk menghadapi Indonesia.
Pemain-pemain tim Malaysia yang diturunkan di antaranya: Goh Jin Wei (tunggal putri), Jun Hao Leong (tunggal putra), Goh Jin Wei/Pearly Koong Le Tan (ganda putri), Yee Jun Chang/Wei Chong Man (ganda putra), dan Eng Cheong Ng/Ee Wei Toh (ganda campuran).