Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Fakta Kemenangan Ganda Campuran Indonesia di Perempat Final AJC 2017

By Any Hidayati - Jumat, 28 Juli 2017 | 17:09 WIB
Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti saat menghadapi pasangan Taiwan, Ye Hong Wei/Teng Chun Hsun di babak 16 besar Asia Junior Championship 2017. (badmintonindonesia.org)

Ganda campuran Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Rehan Naufal Kusharjanto, telah memastikan diri masuk semifinal Asia Junior Championship (AJC) 2017.

Pasangan yang saat ini menduduki peringkat 626 dunia ini berhasil menundukan pasangan junior Malaysia, Wei Chong Man/Tan Sueh Jeou.

Pertandingan yang di adakan pada Jumat (28/7/2017) berakhir dengan skor 21-18, 19-21, dan 21-17 untuk kemenangan Indonesia.

Dengan hasil tersebut Siti Fadia/Rehan Naufal akan bertanding kembali pada Sabtu (29/7/2017).

Baca juga: Pebulu tangkis Ini Persembahkan Tiket Pertama Bagi Indonesia di Semifinal Asia Junior Championship 2017

Berikut empat fakta kemenangan Siti Fadia/Rehan Naufal di perempatfinal AJC 2017:

1.Berpeluang untuk mengikuti AJC 2018

Siti Fadia dan Rehan adalah atlet kelahiran tahun 2000 atau usia mereka saat ini baru 17 tahun.

Keduanya masih berpeluang untuk mengikuti Asia Junior Championship U-19 2018.

2.Tiket semifinal pertama Indonesia

Siti Fadia/Rehan Naufal menjadi pemain Indonesia pertama yang memastikan tiket semifinal AJC 2017.

3.Dikepung Korea Selatan

Korea Selatan mendominasi semifinal ganda campuran AJC 2017.

Negeri Gingseng tersebut mengirim tiga wakil di babak semifinal yaitu, Na Sung Seung/Seong Ah Yeong, Kang Min Hyuk/Baek Ha Na, dan Wang Chan/Kim Min Ji.

Indonesia menjadi satu-satunya wakil non-Korea Selatan di semifinal ganda campuran AJC 2017.

4.Pastikan satu medali untuk Indonesia

Lolos ke babak semifinal membuat pasangan Siti Fadia/Rehan Naufal memastikan satu medali untuk Indonesia.

Medali perunggu sudah pasti dibawa pulang keduanya saat berlaga di semifinal.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P