Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kerap Ditemukan Kecurangan, Malaysia Akan Awasi Dengan Ketat Perlombaan Triathlon SEA Games 2017

By Imadudin Adam - Minggu, 30 Juli 2017 | 15:10 WIB
Logo SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia. (seagames2017.com)

Asosiasi Triathlon Malaysia memperingatkan kepada atlet yang akan berpartisipasi di ajang SEA Games Kuala Lumpur 2017 untuk tidak berbuat curang.

Seperti dikutip Bolasport.com dari Stadiumastro.com, menurut Malaysia mereka tidak segan-segan untuk memberikan hukuman kepada atlet yang terlibat dalam kecurangan.

Malaysia mengatakan ini usai seorang atlet Triathlon, Rikigoro Shinozuka menjadi korban kecurangan di latihan jelang Sea Games 2017.

Karena hal ini atlet berusia 22 tahun harus mengakhiri lomba di urutan ke-23.

Baru-baru ini dicurigai bahwa Nico Bryan Huelgas yang merupakan juara bertahan Sea Games adalah pelaku utama di balik penyerangan pada Rikigoro.

"Kami akan melakukan monitoring selama SEA Games berlangsung," tutur Asosiasi Triathlon Malaysia.

Menurut Asosiasi Triathlon Malaysia, bagian renang menjadi ajang yang akan paling diperhatikan di lomba triathlon.

"Kami akan terus melakukan monitoring terutama di cabang renang. Kami beberapa kali melihat kecurangan di cabang renang," ungkap manajer Triathlon Malaysia, Peter Lau.

Perlu diketahui lomba Triathlon merupakan lomba yang menyatukan olahraga berlari, berenang, dan bersepeda.