Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Indonesia akan jadi tuan rumah kejuaraan dunia bulu tangkis junior yang dimulai pada 9 Oktober 2017.
Ini merupakan kejuaraan bulu tangkis junior kedua di Indonesia setelah Badminton Asia Junior Championships 2017.
Partai final kejuaraan bulu tangkis junior tingkat Asia tersebut telah dilaksanakan pada Minggu (30/7/2017) di PB Jaya Raya Sports Hall Training Center, Jakarta, Indonesia.
Korea Selatan keluar sebagai pemimpin klasemen perolehan medali dengan dua emas, dua perak, dan tiga perunggu.
Sang Tuan Rumah, Indonesia, menduduki posisi ketiga dengan raihan satu emas, satu perak, dan dua perunggu.
Baca juga: (Indonesia Kembali Jadi yang Ketiga di Bulu Tangkis Asia Junior)
Kejuaraan bulu tangkis junior akan mampir ke Indonesia kembali di akhir tahun ini.
Setelah Jakarta, giliran Yogyakarta yang menjadi tuan rumah kejuaraan Badminton World Junior Championships 2017.
Menurut rencana, GOR Among Rogo Yogyakarta akan menjadi basecamp pertandingan yang dilaksanakan pada 9-22 Oktober 2017.
Puasa gelar sejak 2012 di AJC sudah selesai, kira2 #WJC2017 ikutan juga ga? GOR Among Rogo Yogyakarta akan tuan rumah WJC dari 9-22 Oktober pic.twitter.com/y7JAyN0VsJ
— Badminton Talk (@BadmintonTalk) July 30, 2017
Pada kejuaraan dunia junior tahun 2016, Indonesia tak berhasil meraih emas satu pun di sektor beregu maupun perorangan.
Kita tunggu saja kiprah pemain bulu tangksi Indonesia junior di level dunia.