Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Komite Pengelola SEA Games Kuala Lumpur (MASOC) menjanjikan bahwa upcara pembukaan SEA Games 2017 atau penyalaan obor akan berlangsung dengan lancar.
Presiden Dewan Olimpiade Malaysia (MOM), Tunku Tan Sri Imran Tuanku Ja, afar, berharap Indonesia mampu mengendalikan kebakaran hutan di Aceh, sekaligus menghindari kabut yang melanda Malaysia ketika SEA Games, bulan depan.
MOM sedang memantau situasi kabur di beberapa wilayah Indonesia, terutama di aceh.
Badan Mitigasi Bencana Indonesia memperingatkan tentang peningkatan kebakaran hutan di Aceh hingga menyebabkan wilayah tersebut mengalami kabut.
Meski begitu, Indonesia tetap menjamin bahwa Malaysia dan Singapura tidak akan terkena kabut karena langkah drastis yang diambil untuk memastikan persiapan SEA Games 2017 berjalan lancar seperti dikutip Bolasport.com dari Stadiumastro.com.
"Selama SEA Games nanti kami percaya cuaca akan baik meski sebenarnya kita tidak bisa berharap banyak," ucap Imran.
Dewan Olimpiade Malaysia Siap Bantu Indonesia Untuk Uji Coba Venue SEA Games 2017
Kerap Ditemukan Kecurangan, Malaysia Akan Awasi Dengan Ketat Perlombaan Triathlon SEA Games 2017
Malaysia: SEA Games 2017 Akan Menjadi Green SEA Games Pertama Dalam Sejarah
Chef-de-mission (CDM) kontingen SEA, Marina Chin, tutut menyuarakan nada positif terkait hal ini.
"Selama kita menyelenggarakan turnamen besar di Malaysia, kondisi kabut tidak pernah terjadi," tutur Chin.
"Saya yakin cuaca akan baik ketika SEA Games berlangsung," lanjut Chin.
Tahun lalu, Malaysia dilanda kabut asap sehingga beberapa daerah dianggap tidak sehat untuk dihuni.
Apabila masalah seperti ini gagal dikendalikan, sudah pasti kemeriahan SEA Games 2017 akan terpengaruh.