Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Perbandingan Nilai Transfer Neymar Jr. jika Dibandingkan dengan Dunia Bulu Tangkis

By Any Hidayati - Jumat, 4 Agustus 2017 | 15:08 WIB
Ekspresi penyerang FC Barcelona, Neymar, dalam laga Liga Spanyol kontra Villarreal di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 6 Mei 2017. (LLUIS GENE/AFP)

Saga transfer Neymar dari Barcelona ke PSG dengan nilai 222 juta Euro (sekitar 3,5 triliun rupiah) ternyata juga menghebohkan pecinta badminton dunia.

Akun Instagram @bulutangkis RI mengunggah sebuah foto perbandingan antara Neymar Jr. dengan bintang bulutangkis asal Malaysia, Lee Chong Wei pada Kamis (3/8/2017).

Unggahan tersebut membandingkan nilai transfer bintang sepakbola asal Brasil tersebut dengan nilai Lee Chong Wei saat mengikuti liga badminton di India tahun 2013.

Sampai saat ini, Lee Chong Wei masih menjadi atlet bulu tangkis termahal di dunia.

Lee Chong Wei yang memperkuat tim Mumbai Masters di liga badminton India tahun 2013 memiliki nilai kontrak 135.000 dollar Amerika (sekitar 1,7 miliar rupiah).


Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, bersiap menerima servis dari Kenta Nishimoto (Jepang) pada Piala Sudirman 2017 yang berlangsung di Gold Coast Sports Center, Gold Coast, Australia, 26 Mei lalu.(PATRICK HAMILTON/AFP PHOTO)

Dengan demikian, uang yang didapatkan dari hasil penjualan Neymar dapat digunakan untuk mengontrak 2.058 pemain bulu tangkis sekelas Lee Chong Wei.

Selain itu, jika dibandingkan dengan total hadiah Indonesian Open 2017, maka dibutuhkan 269 kali penyelenggaraan Indonesia Open untuk menyamai nilai transfer Neymar dari Barcelona ke PSG.

Indonesia Open 2017 memberikan total hadiah sebesar 1 juta dollar Amerika (sekitar 13 miliar rupiah). Terpaut jauh dari uang yang dikeluarkan untuk rekor transfer pemain sepakbola tersebut.

Uang yang berputar di saga transfer Neymar Jr. sangat fantastis, bukan?