Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEA Games 2017 - Indonesia Gagal Raih Medali Dari Nomor Solo Free Routine

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 18 Agustus 2017 | 00:29 WIB
Logo SEA Games Kuala Lumpur 2017, Malaysia, 19-30 Agustus. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Tim nasional akuatik Indonesia gagal menyumbang medali pada SEA Games Kuala Lumpur 2017, Kamis (17/8/2017).

Indonesia sebetulnya punya peluang meraih medali pada cabang olahraga renang indah nomor solo technical routine dan nomor solo free routine yang berlangsung di National Aquatic Centre, Kuala Lumpur, Malaysia.

Namun, kans tersebut kandas setelah dua atlet yang diturunkan hanya bisa menempati peringkat kelima.

Kesempatan terakhir Indonesia yang gagal berbuah medali ialah nomor solo free routine.

Anisa Feritrianti yang turun pada nomor ini hanya mampu mengumpulkan total poin sebanyak 69.200.


Atlet Renang Indah, Anisa Feritrianti, tampil di nomor Solo Free Routine pada ajang SEA Games 2017, Kamis (17/8/2017).(PBPRSI)

Adapun medali emas diraih atlet Singapura, Debbie Soh, dengan total poin 75.000.

Sementara itu, medali perak diraih atlet Malaysia, Lee Ying Huey, dengan total poin 74.700, dan medali perungu diraih atlet Singapura, Miya Yong, dengan total poin 73.033.

Berikut hasil lengkap renang indah nomor solo free routine.

Posisi Nama Negara Total Point
1 Debbie soh Singapura 75,000
2 Lee Ying Huey Malaysia 74,7000
3 Miya Yong Singapura 73,0333
4 Foong Yan Nie Malaysia 71,8667
5 Anisa Feritrianti Indonesia 69,2000
6 Thanyaluck Thailand 67,6667
7 Phan Tang Bao Vietnam 65,4000
8 Aaliyah Isabel Filipina 61,3333