Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Atlet voli identik memiliki tubuh yang tinggi. Namun hal itu tidak menghalangi Wahida Muntaza Arifin untuk berprestasi di cabang olahraga voli.
Wahida Muntaza Arifin adalah anggota tim bola voli putri Indonesia yang akan bermain di SEA Games 2017.
Sosok Wahida Muntaza Arifin atau sering dipanggil Tasya, sangat mencolok di antara anggota tim voli putri Indonesia.
Tubuh Tasya yang mungil sangat mudah dikenali dibandingkan teman-temannya yang memiliki tinggi tubuh yang menjulang.
Meskipun memiliki tubuh yang kecil, gadis berusia 18 tahun ini sama sekali tidak bisa dianggap remeh.
Menempati posisi libero, Tasya handal dalam mencegah spike keras lawan sebelum menyentuh bidang permainan timnya.
Nama Tasya melambung seiring prestasi yang ditunjukkan di PON XIX, Proliga, dan pada akhirnya dipanggil untuk memperkuat timnas voli putri Indonesia.
Berikut ini profil singkat sosok cantik Wahida Muntaza Arifin :
Tasya berhasil menembus timnas voli putri Indonesia di usia yang masih belia
Tasya yang memiliki tinggi tubuh 155 cm terlihat mencolok di antara rekan-rekannya
Tasya menempati posisi libero di Jakarta Pertamina Energi maupun Timnas
Tasya mengikuti proses pengukuhan kontingen Indonesia untuk SEA Games 2017
Tasya tampak cantik saat menggunakan hijab
Wanita kelahiran 29 Maret 1999 ini berhasil mencuri perhatian di PON XIX Jawa Barat
SEA Games 2017 merupakan pengalaman pertama Tasya bermain di ajang tersebut