Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEA Games 2017 - Indonesia Belum Mampu Taklukan Malaysia di Panahan Beregu Putri

By Any Hidayati - Senin, 21 Agustus 2017 | 11:58 WIB
Atlet panahan Diananda Choirunisa saat berhasil menyumbangkan emas ketiga bagi Indonesia, Minggu (20/8/2017). (VIDIO.COM)

Pertandingan perebutan medali emas cabang panahan pada nomor Women's Team Recurve mempertemukan tim putri Indonesia dan Malaysia.

Pada laga yang digelar Senin (21/8/2017), tim putri Indonesia yang terdiri dari Titik Kusumawardani, Linda Lestari, dan Diananda Choirunnisa harus mengakui keunggulan tim tuan rumah Malaysia.

Indonesia harus menyerah 1-5 selama 3 set pertandingan.

Pada set pertama, Indonesia tertinggal 8 poin dari Malaysia dengan skor 50-58.

Malaysia pun berhak mendapatkan 2 poin di set pertama.

(Baca juga : Felda Elvira Santoso Buka Keran Medali untuk Indonesia di Hari ke-8)

Di set kedua Diananda Choirunnisa dkk menyamakan angka menjadi 55-55 dan memperoleh 1 poin.

Namun di set ketiga Indonesia kembali ketinggalan poin karena kalah 50-51.

Tambahan 2 poin bagi Malaysia membuat tuan rumah berhak atas medali emas cabang panahan nomor tim recurve putri.

Indonesia pun harus puas di posisi kedua dan meraih medali perak.